Cara Ganti Nomor Punggung di FIFA Mobile, Lakukan Tips Ini
Cara ganti nomor punggung di FIFA Mobile apakah bisa dilakukan? Pertanyaan ini banyak muncul di media sosial. Karena seringkali ketika bermain, nomor punggung pemain berbeda dari yang terlihat di kehidupan nyata.
Sebagai contoh, Lewandowski yang di Barcelona pakai jersey nomor 9, tapi di game FIFA Mobile malah berubah menjadi 10 atau 11. Hal ini tentu saja mengurangi kesan realistis dan terkadang terlihat aneh.
Padahal, EA Sports selaku developer selalu mengedepankan realistisitas. Jadi, sangat aneh kalau soal nomor punggung saja tidak sesuai dengan real life.
Terlebih lagi, tidak ada opsi atau fitur yang dapat diakses untuk mengubah nomor pemain. Oleh sebab itu, di artikel ini Ngelirik.com akan mengulas tips dan cara ganti nomor punggung FIFA Mobile. Yuk simak!
Cara Ganti Nomor Punggung di FIFA Mobile
Sejauh ini, tidak ada yang bisa dilakukan untuk mengubah nomor punggung pemain. Sebab, sistem FIFA Mobile memilih nomor secara otomatis. Jika ada 2 pemain dengan nomor sama, maka pemain OVR tertinggi yang paling berhak.
Sebagai contoh, di squad kamu ada Mbappe OVR 108 dan Ronaldo OVR 104. Berdasarkan sistem, maka Mbappe akan mengenakan jersey nomor 7, sementara Ronaldo pakai nomor acak, bisa 10, 9, ataupun 12.
Oleh karena itu, ketika memilih pemain, disarankan untuk tidak memasang pemain dengan nomor yang sama di dalam Starting Lineup.
Tapi, sebagian user merasa nomor punggung tidak begitu berpengaruh. Sehingga mereka tidak peduli dengan hal tersebut. Paling penting statistiknya bagus + OVR tinggi.
Oh iya, bagi yang belum tahu, FIFA Mobile 2022 adalah series terakhir di game besutan EA Sports. Nantinya, game akan re-branding menjadi “EA Sports FC" karena kontrak dengan FIFA sudah habis.
Jadi, semoga di masa mendatang, setelah EA Sports FC rilis, ada opsi untuk mengubah nomor punggung dan kustom jersey sesuai keinginan. Seperti fitur yang ada pada FIFA Nexon Jepang maupun Korea.
Tips Ganti Nomor Punggung Pemain
Tidak ada bukan berarti tidak bisa, bukankah begitu? Setelah mencoba beberapa metode, akhirnya admin menemukan “celah” untuk mengganti nomor punggung pemain di FIFA Mobile. Metodenya sangat simpel dan mudah!
Di awal sudah dijelaskan juga, sih. Intinya, kamu hanya perlu menggunakan OVR tertinggi dari pemain yang akan mengenakan nomor tertentu.
Masih bingung? Ikuti tips berikut:
- Kamu punya Mbappe dan Ronaldo di squad (keduanya pakai nomor 7 di real life)
- Kamu mau Ronaldo pakai jersey nomor 7, tapi di game malah Mbappe yang pakai nomor 7
- Solusi dari kasus ini ada 2: OVR tertinggi dan mencadangkan Mbappe
- Pertama, OVR Ronaldo harus lebih tinggi dari Mbappe
- Kedua, Ronaldo masuk Starting Lineup, sementara Mbappe jadi cadangan
- Setelah game dimulai, langsung masukkan Mbappe
- Nanti Ronaldo tetap pakai 7, sementara Mbappe nomor acak
Sampai tahap ini cara ganti nomor punggung di FIFA Mobile sudah selesai. Sangat mudah, kan? Kalau masih belum paham juga, silahkan kontak admin lewat kolom komentar. Nanti dijelakan lebih detail.
Baca juga: Rekomendasi Jersey Terbaik di FIFA Mobile
Bicara soal hal yang berhubungan dengan mengganti atau mengubah, FIFA Mobile memang “tidak peduli”. Sebab, selain nomor punggung kita juga tidak bisa mengganti nama atau nickname di dalam game.
Akhir Kata
Intinya, sampai hari ini EA Sports tidak menghadirkan fitur untuh mengubah nomor punggung pemain maupun kustom jersey. Jadi, kita hanya bisa melakukan cara manual dengan memilih pemain OVR tertinggi.
Itulah ulasan lengkap perihal cara ganti nomor punggung di FIFA Mobile. Pastikan kamu mengikuti tips dan saran di atas agar pemain-pemain di squad kamu menggunakan nomor sesuai dengan kehidupan nyata.
Posting Komentar